Interior Inspiratif Apartemen Single Unit Minimalis

Ad
Yasmin Shafiyyah—Homify Yasmin Shafiyyah—Homify
homify Minimalist bedroom
Loading admin actions …

Memilih apartemen sebagai hunian menjadi salah satu solusi bijak jika melihat harga tanah yang semakin melonjak. Terlebih di kota-kota besar yang ketersediaan lahannya semakin terbatas. Selain karena harganya yang terbilang lebih terjangkau daripada hunian tapak, apartemen juga memiliki lokasi yang strategis. Umumnya, apartemen didirikan di lokasi yang dekat dengan kawasan perkantoran, industri, bisnis, pusat pebelanjaan dan hiburan.

Saat ini, apartemen dipilih tidak hanya sebagai kebutuhan hunian semata, melainkan sudah menjadi gaya hidup masyarakat modern di perkotaan. Sehingga banyak pelaku properti yang mengincar apartemen tidak hanya untuk ditinggali, tetapi juga untuk investasi. Hunian apartemen juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung yang ditawarkan, mulai dari fitness center, jogging track, kolam renang, restoran, taman bermain, supermarket dan lainnya.

Ada beberapa tipe-tipe apartemen yang dapat Anda pilih, mulai dari tipe studio, single unit, alcove studio, convertible, loft, junior 1, junior 4, 3 kamar tidur, klasik, dan lain sebagainya. Jika Anda tertarik pada apartemen single unit, maka desain yang tepat untuk diaplikasikan adalah modern minimalis. Profesional kami, Jati And Teak, akan menyajikan karya ciamiknya pada Anda. Mari kita lihat interior apartemen minimalis single unit berikut ini.

Pemilihan Furnitur Sederhana dan Senada

Umumnya, apartemen minimalis mengusung desain yang sederhana namun tetap menawan dan indah dipandang. Begitu pula yang ingin disajikan oleh Jati And Teak, selaku Interior Desainer dan Dekorator di Jakarta Barat. Pemilihan furnitur yang sederhana tanpa mengandung ornamen berlebihan menjadi salah satu fokus utama. Tidak hanya sederhana, furnitur yang dipilih juga harus multifungsi. Hal ini untuk memaksimalkan fungsi ruang agar apartemen minimalis tetap nyaman.

Pada apartemen minimalis single unit ini, profesional kami memilih menempatkan sofa panjang berwarna gelap. Tidak perlu menempatkan satu set full sofa sebab hanya akan membuat ruangan semakin sempit. Cukup letakkan satu dan lengkapi dengan karpet panjang di bawahnya. Tentu dengan warna yang senada. Untuk aksesoris sofa, cukup letakkan bantal dengan warna yang senada pula. Hiasan dinding yang dipilih juga sederhana dengan warna pigura yang serasi dengan konsep ruangan.

Untuk menciptakan kesan luas dan tinggi pada ruangan, perlu disiasati dengan memasang tirai jendela yang tinggi hingga ke langit-langit.

Mengusung Konsep Ruang Terbuka

Konsep terbuka menjadi salah satu ciri khas atau karakter yang perlu ada dalam desain interior apartemen minimalis modern. Mengapa? Hal ini untuk menciptakan ruang gerak yang cukup agar penghuni nyaman dalam beraktivitas di dalam ruangan. Dengan konsep ruang terbuka, berarti antara ruangan yang satu dengan ruangan lain saling terhubung dan tidak menggunakan banyak sekat.

Profesional kami tetap memaksimalkan fungsi ruang dengan menggunakan furnitur sebagai sekat. Misalnya, dengan menjadikan rak penyimpanan sebagai pembatas antara ruang menonton televisi dengan dapur. Namun tetap tidak membatasi jarak pandang antara satu ruang ke ruangan lain.

Menggunakan Furnitur Multifungsi

Seperti yang sudah disebutkan di awal, desain interior apartemen minimalis modern memaksimalkan fungsi ruang dengan menggunakan perabotan multifungsi. Misalnya, dengan membuat rak di sepanjang dinding untuk menghemat penggunaan space ruangan, menempatkan TV di dinding ruangan, memasang rak sepatu di balik pintu, menciptakan meja sekaligus tempat penyimpanan, membuat lemari built in yang besar menyatu dengan langit-langit, menggunakan tempat tidur dengan laci di bagian bawahnya.

Untuk interior dapur apartemen minimalis, profesional kami membuat lemari dan rak di sepanjang dinding dapur untuk menyimpan peralatan makan dan masak. Hal ini agar dapur tetap tampak rapi dan elegan.

Pastikan untuk memanfaatkan seluruh bagian ruangan, baik itu di bagian atas, bawah, atau samping. Tidak hanya menghemat space, perabotan multifungsi juga dapat menghemat pengeluaran. Namun, pastikan Anda tidak meletakan banyak aksesoris karena hanya akan membuat apartemen terlihat lebih sempit. Sebaliknya, pastikan ruang penyimpanan memadai dan terjaga kebersihannya.

Memaksimalkan Pencahayaan dengan Jendela Besar

Memaksimalkan pencahayaan juga menjadi salah satu cara efektif agar apartemen minimalis tampak lebih luas. Untuk memaksimalkan pencahayaan yang masuk, profesional kami memasang kaca berukuran besar. Tidak hanya berfungsi sebagai sumber cahaya, kaca atau jendela yang besar dapat membuat ruangan tampak lebih luas dan lega.

Pada kamar tidur, warna yang digunakan yakni perpaduan antara warna putih, hitam, dan abu-abu. Mulai dari lukisan dinding, tirai jendela, seprai, bantal, hingga dinding memiliki warna yang serasi. Sangat catchy, ya?

Ruang kerja minimalis di sudut

Meja kecil yang hanya menempel pada dinding bukan hanya fungsional tapi juga menciptakan suasana yang lebih santai sehingga lebih rileks untuk bekerja. Kursi kerja yang simpel tapi nyaman ditempatkan di depan jendela mungil sehingga pencahayaan alami dapat masuk, hal ini membantu agar anda tetap inspiratif dan nyaman bekerja karena tidak selalu harus mengandalkan pencahayaan buatan dari lampu.

Need help with your home project?
Get in touch!

Highlights from our magazine