Nuansa Interior Pop Minimalis Pada Rumah Di Bintaro

Ad
Mamora Basaria Mamora Basaria
homify Ruang Keluarga Modern Kayu Wood effect
Loading admin actions …

Ingin menampilkan nuansa interior yang terasa berbeda? Bagaimana jika Anda melirik gaya interior Pop Minimalis. Ekspresif dan dipercantik dengan warna yang bold, gaya ini memang sangat fun dan memberikan keceriaan pada tempat tinggal. Beruntungnya homify dapat berkeliling di salah satu hunian yang berada di Palem Indah Mansion untuk melihat hasil karya profesional kami; Fiano Interior. Seperti apa penampilan rumahnya? Mari kita jejakkan kaki ke daerah Bintaro. Let's go!

1. Rumah Yang Asri

Penampilan dari luarnya begitu asri, dan membuat kita tidak menyangka jika interior rumah ini bergaya Pop Minimalis. Halaman depannya terbilang luas, dimana pada area parkir kendaraan dibuat atap untuk melindungi mobil dari cuaca panas dan hujan. Terdiri dari dua lantai, rumah minimalis ini terlihat apik dan bersih dengan pemilihan cat dinding berwarna putih.

2. Ruang Keluarga Dengan Warna Cerah

Begitu masuk dari pintu utama, kita disambut dengan ruang keluarga yang menyatu dengan ruang makan. Sesuai dengan konsep, dinding warna putih dikombinasikan dengan dinding warna biru. Colorful! Lalu profesional kami memilihkan kursi warna-warni yang terlihat kontras dengan ruangan. Shade-nya menarik, ada warna biru, merah, hijau dan kuning.

Konsep ini digunakan karena sesuai dengan karakter pemilik rumah, yaitu pasangan muda yang kreatif. Profesional kami mengerjakan konstruksi interior ini memakan waktu 3 bulan, meliputi perencanaan, renovasi layout, konstruksi interior, built-in furniture dan loose furniture.

3. Menyatu Dengan Dapur

Ruangan terbuka yang luas ini dimaksimalkan dengan menjadikan fungsi ruang keluarga, ruang makan dan juga dapur. Di ruangan ini dibuat senyaman mungkin, karena tempat ini menjadi spot keluarga untuk berkumpul dengan melakukan banyak hal. Bisa bersantai, menonton tv, bereksperimen mencoba resep baru dan juga bersama-sama menyantap makanan, semua dilakukan disini. Maka dari itu profesional kami memberikan warna yang netral pada area dapur, agar terlihat seimbang dan menyatu dengan warna yang colorful.

4. Warna Netral Pada Area Dapur

Setuju banget deh jika warna netral menjadi warna yang paling gampang dipadukan dengan warna lain. Maka dari itu warna putih dan hitam dipilih, karena dapat menyesuaikan dengan tema keseluruhan. Kitchen set-nya pun dibuat custom dan fungsional, dimana sudah terdapat kisi untuk tempat kulkas dan dispenser. Hasilnya? Dapur terorganisir dengan baik, ruangan pun senantiasa rapi.

5. Tangga Kayu Yang Alami

Pilihan tangga yang memiliki desain yang sesuai dengan rumah ini jatuh pada tangga kayu. Memberikan suasana yang hangat, tangga ini memiliki tekstur yang unik dan alami. Tertarik menambahkan tangga kayu minimalis di rumah Anda?

6. Ruang Keluarga Di Lantai Atas

Di lantai atas pun juga terdapat ruang keluarga. Dibuat untuk tempat bersantai atau bekerja, area ini tidak kalah cozy dengan perpaduan elemen kayu dan warna yang ceria.

7. Sudut Yang Artsy

Pemilik yang menyukai musik dan memiliki banyak koleksi piringan hitam, dibuatkan sudut menarik oleh profesional kami. Pada meja kayu ini diletakkan turntable dan juga tergantung rak unik untuk menaruh berbagai piringan hitam. Bahkan terasa semakin artsy, karena corner ini memiliki background dinding berwarna biru. Cool!

8. Furnitur Kekinian Yang Unik

Rumah yang terasa fun suasananya ini, semakin artistik dengan kehadiran furnitur yang eye catching. Ahli kami memilihkan furnitur kekinian dengan bentuk yang unik. Diantaranya ada lemari kayu serbaguna dan juga rak keren untuk menyimpan berbagai piringan hitam.

9. Master Bedroom Yang Luas

Melangkah masuk ke kamar tidur utama, kami terkesima dengan ruangan yang luas. Suasana yang dihadirkan lebih hangat, teduh dengan pemilihan warna yang natural. Untuk pijakan kaki dipilihkan lantai kayu yang terlihat serasi dengan ranjang. Bagian headbord-nya tidak kalah menarik, dengan dihiasi meja kecil untuk menaruh buku dan handphone. Warnanya begitu pas, pencahayaannya pun maksimal. Tidak lain karena terdapat jendela besar yang menghadirkan cahaya alami, yang dipercantik dengan hordeng berwarna senada.

10. Lemari Yang Menakjubkan

Kamar tidur yang luas ini juga dilengkapi dengan lemari kayu yang menakjubkan. Ukurannya besar sekali yang dimaksimalkan tingginya hingga ke langit-langit. Mengorganisir pakaian, tas dan aksesoris pun menjadi menyenangkan, karena lemari sudah didesain sedemikian rupa dengan banyaknya laci dan rak. Satu kata: AWESOME!

11. Sudut Berganti Pakaian Yang Lengkap!

Tarraaa! Ternyata tidak hanya lemari, sudut ini pun dipercantik dengan meja rias lengkap dengan cermin dan lampunya. Terlebih lagi ahli kami juga menaruh meja kayu lainnya, plus rak serbaguna yang ternyata bisa digunakan sebagai tempat bekerja. Wah, ini sih kamar tidur yang super nyaman sekali ya?

12. Detail Pada Meja Rias

Sekilas, meja riasnya terlihat polos seperti meja biasanya. Namun ketika melihat lebih dekat, wah ternyata memiliki detail yang membuat hati para wanita bahagia. Yup, meja rias dibikin custom, dimana pada sisi kiri terdapat sekat-sekat berbentuk kotak, yang dapat diisi dengan berbagai makeup, aksesoris hingga brush untuk merias. Love it!

13. Kamar Mandi Super Nyaman

Penasaran seperti apa sih penampilan kamar mandinya, begitu melihatnya kami pun turut terkesima. Ahli kami merancangnya senatural mungkin, dengan pemilihan lantai dan dinding berwarna teduh. Area shower yang basah dibatasi dengan dinding dan pintu kaca yang membuat penampilannya terlihat elegan. Dan yang sangat menarik adalah kehadiran rak kayu unik, yang dapat digunakan untuk menaruh berbagai perlengkapan mandi dan juga tissue. Sungguh kami sangat terinspirasi dengan hunian satu ini. Bagaimana dengan Anda?


Baca Juga: 

Apartemen Bergaya Minimalis Industrial

7 Kamar Tidur yang Wow! dengan Kamar Mandi di Dalamnya

11 Inspirasi Desain Ruang Keluarga

Butuh bantuan dengan projek Anda?
Hubungi kami!

Sorotan dari majalah