9 Trik Fengshui untuk Mendapatkan Energi Positif di Rumah Anda!

Boy Indarto – Homify Boy Indarto – Homify
Queens Park House, Honeybee Interiors Honeybee Interiors Ruang Keluarga Gaya Eklektik
Loading admin actions …

Pada masa-masa terburuk dalam kehidupan kita, maka adalah hal yang penting bagi kita untuk segera mencari energi positif, untuk mengubah sikap dan pikiran kita – termasuk meninggalkan beberapa hal atau orang di belakang kita – dan juga, tentu saja, memperbarui energi rumah kita.

Ya. Rumah, adalah cermin dari kehidupan kita, di mana di dalamnya kita mencari kesejahteraan, tempat beristirahat, untuk relaksasi. Dan untuk mencapainya dan juga untuk merasa nyaman di tempat kita sendiri, maka ilmu Feng Shui, bisa menjadi bantuan yang sangat berharga.

Tahukah Anda bahwa ilmu Feng Shui dapat memberikan pengaruh pada ruang kehidupan kita, baik itu tempat tinggal maupun tempat kerja kita? Dengan ilmu ini, dan dengan sedikit memodifikasi beberapa hal, kita bisa mendapatkan energi yang positif dan mengalihkan energi negatif, untuk memperbaiki dan mengatasi berbagai masalah profesional, emosional, keuangan dan juga kesehatan. 

Dan dalam Buku Ide ini, kami memberikan beberapa saran terkait ilmu Feng Shui yang dapat membantu Anda melepaskan diri dari energi buruk di rumah Anda. Jangan buang-buang waktu lagi, mulai sekarang, milikilah sikap yang lebih positif terhadap kehidupan Anda!

1. Pentingnya Area Masuk Rumah

Energi yang baik, harus dimulai tepat dari pintu masuk rumah kita. Menempatkan cermin, terutama jika lingkungannya sempit, tidak hanya akan membuat ruangan menjadi lebih besar dan lebih terang, tapi juga akan menarik energi positif. Dianjurkan juga untuk menggunakan elemen-elemen ceria dan indah seperti bunga, yang akan memberikan mood yang baik, dan membantu menerima siapa pun yang datang ke rumah kita, dengan cara yang lebih menyenangkan.

2. Singkirkan Benda-benda yang Rusak

Filosofi Feng Shui percaya bahwa kita harus menyingkirkan semua benda yang rusak, karena dapat memberikan kontribusi hadirnya energi negatif, dan menghalangi datangnya energi positif. Meski terkadang terasa sulit untuk menyingkirkan suatu barang yang kita sayangi atau sukai dan mungkin kita masih bisa mencoba memperbaiki dan menggunakan lagi benda-benda yang rusak, tapi menurut filosofi ini, yang terbaik adalah menyingkirkannya dari pandangan, dan menggantikannya dengan yang baru.

3. Hindari Mengumpulkan atau Menumpuk Barang-barang

homify Kamar Tidur Minimalis

Banyak dari kita yang memiliki kebiasaan mengumpulkan benda-benda atau barang-barang, hanya karena kita merasa sayang atau suka dengan mereka. Tapi kenapa kita harus melakukannya kalau sebenarnya, hal itu dapat mempengaruhi emosi dan pikiran kita? Ini juga sebabnya ketika kita melihat sebuah rumah dengan pengaturan atau penataan yang baik – di mana segala sesuatunya berada di tempatnya, tidak berlebihan dan seimbang – maka kita akan merasakan ketenangan dan juga aura positif. Sekarang Anda sudah tahu hal ini, so, langsung rapikanlah rumah Anda!

4. Kedamaian Bunga Lili

Bunga atau tanaman, dalam ilmu Feng Shui, juga dapat memperbarui energi. Itu sebabnya penting untuk menjadikan mereka bagian dari dekorasi rumah kita. Dan jika pilihan Anda jatuh pada bunga lili yang penuh kedamaian, maka Anda bisa mendapatkan banyak energi positif, tanpa perlu melakukan banyak usaha. Ini adalah tanaman cantik yang membutuhkan banyak sinar matahari, namun sangat mudah merawatnya.

5. Garam

Salt Keeper Oggetto Rumah Modern Homewares

Ketika pindah ke rumah baru – yang sebelumnya dihuni orang lain – maka filosofi Feng Shui merekomendasikan agar kita menaruh sedikit garam di setiap ruangannya. Bumbu masak kuliner ini bisa menyerap energi buruk dari penghuni lama. Dua hari setelah Anda meletakkan garam maka proses pembersihan telah selesai, dan Anda bisa membuangnya.

6. Hiasi dengan Cermin

Cermin, merupakan hal yang penting dalam ilmu Feng Shui. Kenapa? Karena mereka dapat menarik energi positif ke dalam rumah Anda, dan membantu menjernihkan pikiran Anda. 

Selain itu, mereka juga sekutu yang sangat baik dalam hal dekorasi, karena mereka adalah reflektor cahaya, dan juga dapat membuat ruangan terlihat lebih besar. 

Ada banyak desain cermin yang bisa dipilih, jadi akan mudah menemukan yang sesuai dengan gaya dan dekorasi rumah Anda. Tetapi ingat, tetap tempatkan mereka dengan benar, jangan pernah meletakkannya di depan pintu rumah atau kamar tidur, karena dapat meningkatkan energi pasif Anda.

7. Menghadap Utara

Bedroom homify Kamar Tidur Modern

Ketika sampai pada hal bekerja, belajar atau tidur, maka penting untuk mengarahkan kepala kita ke utara. 

Menurut ilmu Feng Shui, akan ada aliran yang lebih baik yang akan datang jika kita melakukan hal ini, karena kita akan berada selaras dengan energi planet-planet. Sekarang telah tiba waktunya untuk mengarahkan perabotan rumah Anda ke utara, yang akan memberikan tampilan baru pada rumah Anda, dan mendatangkan energi positif.

8. Dupa dan Wewangian

homify Ruang Keluarga Modern

Memberikan wewangian pada rumah Anda, akan meningkatkan energi baik, dan membuat lingkungan Anda terasa lebih rileks. Ada berbagai wewangian yang bisa dipilih untuk hal ini, seperti dupa, lilin aromaterapi, dan penyegar udara berbau alami.

9. Membersihkan Rumah dengan Teratur

Pembersihan yang dilakukan secara rutin, sangat penting untuk menghilangkan energi negatif, dan menciptakan rasa nyaman. Memang membersihkan kamar mandi, dapur, menyedot debu atau mencuci piring bisa menjadi hal yang menyebalkan. Tapi ketahuilah, udara segar dan bau dari produk-produk kebersihan, akan memberikan kita perasaan atau mood yang baik.

Apakah Anda akan mempraktekkan saran-saran dari kami ini?

Butuh bantuan dengan projek Anda?
Hubungi kami!

Sorotan dari majalah