10 Desain Interior Rumah Minimalis Super Inspiratif

Prisca Akhaya Prisca Akhaya
homify Kamar Bayi/Anak Modern
Loading admin actions …

Setujukah Anda jika desain bergaya minimalis dapat diidentikkan dengan elemen kayu, cat berwarna netral seperti hitam, putih, dan abu-abu yang mendominasi, serta banyaknya cahaya matahari yang masuk ke dalam rumah? Rumah dengan interior minimalis yang sedang naik daun memang selalu menarik untuk dilihat dan diperhatikan setiap detailnya. Karenanya, berikut ini 10 desain interior dari berbagai ruangan dalam rumah yang bisa jadi inspirasi Anda. 

1. Ruang duduk

Jarang sekali sebuah rumah memiliki ruangan ekstra yang bisa digunakan sebagai ruang apapun sesuai keinginan penghuni. Jika Anda memiliki sudut ekstra dalam rumah Anda, maka inspirasi ruang santai yang satu ini dapat Anda aplikasikan. Lengkap dengan salah satu dindingnya dijadikan full rak buku, Anda sudah memiliki sudut bersantai yang nyaman dengan karpet, bantalan, dan tempat duduk sekaligus laci penyimpanan.

2. Kamar tidur dalam area terbatas

Ruangan berikut ini tidak memiliki ukuran yang terlalu luas, namun dengan gaya minimalis menjadi ruangan yang nyaman dan terasa lapang. Dengan lantai kayu dan dinding bersekat kayu serta salah satu sudut menjadi meja kerja, kamar tidur ini berhasil mewujudkan gaya minimalis.

3. Kamar mandi minimalis

Di dalam kamar mandi berikut ini, langit-langit berlapis kayu dengan lampu tanam menguatkan gaya minimalis. Sisanya, banyak elemen modern seperti desain bathtub, sekat kaca, dan ubin abu-abu yang menambah kesan modern.

4. Ruang makan sekaligus ruang publik

Gaya ruang makan berikut ini mungkin mengingatkan Anda pada gaya cafe masa kini. Desain minimalis terlihat dari jendela besar dengan gaya teralis hitam dan bangku-bangku tinggi di sekeliling mejanya.

5. Ruang makan sekaligus dapur

Dominasi warna abu-abu dan putih pada dapur ini menjadi titik berat gaya minimalis, ditermani dengan lampu gantung dan meja tengah sebagai area makan.

6. Kamar tidur gabungan

Gaya minimalis pada kamar tidur yang dihuni oleh dua orang dapat juga menggunakan model bunk bed seperti ini. Ruangan terbatas dapat diakali dengan lemari berpintu full kaca. Pilihan warna putih dan lantai kayu menguatkan nuansa minimalis.

7. Kamar tidur minimalis untuk satu orang

Tidak hanya minimalis dari segi minimalnya jumlah furnitur, kamar untuk satu orang ini bisa bernuansa minimalis berkat lampu lantai dan warna-warna netral pada furnitur dan lantai. Tambahan hiasan dinding berupa bingkai hitam di dinding putih juga jadi pernik minimalis yang mudah diwujudkan.

8. Ruang kantor

Memiliki ruang kerja atau kantor di dalam rumah? Meje serba putih dan aksesoris serba hitam membuat mata terasa lebih rileks dan enak dibuat bekerja.

9. Kamar tidur apartemen

Gaya minimalis yang standar untuk kamar apartemen terdiri dari pilihan warna abu-abu dan furnitur kayu. Kesan minimalis pada kamar tidur ini cenderung ke gaya modern elegan.

10. Alternatif kamar bersama

Selain bunk bed di poin sebelumnya, tempat tidur bergaya tarik seperti ini dapat disulap menjadi minimalis dengan dipan kayu serta rak sebagai ganti headboard. Lantai kayu dan aksesoris blackboard menambah kental nuansa minimalis.

Manakah ruangan dari kesepuluh gaya minimalis tersebut yang jadi favorit Anda?

Butuh bantuan dengan projek Anda?
Hubungi kami!

Sorotan dari majalah